MenFesyen - Inpirasi Outfit Pria
  • OUTFIT INSPIRATION
  • CONTACT
  • ABOUT ME
OUTFIT INSPIRATION
CONTACT
ABOUT ME
MenFesyen - Inpirasi Outfit Pria
  • OUTFIT INSPIRATION
  • CONTACT
  • ABOUT ME
Fashion Inspiration

3 Pakaian Pria Berbahan Rajut

sweater pria
May 13, 2020 by menfesyen No Comments

Kain rajut merupakan kain yang sangat melegenda yang digunakan sejak ratusan tahun yang lalu.

Pakaian bahan rajut banyak digunakan oleh masyarakat di iklim tropis seperti Indonesia dan menjadi andalan saat musim hujan atau saat mengunjungi tempat dingin.

Apa saja jenis pakaian pria berbahan rajut ini?

1. Cardigan

Nama cardigan berasal dari James Brudenell, Earl of Cardigan ke-7, Mayor Jenderal Pasukan Inggris yang memimpin sebuah pasukan berkuda pada Pertempuran Balaclava. Kejadian tersebut sangat membekas hingga pakaian rajut yang digunakan tentara saat itu diberi nama cardigan.

Cardigan pria bisa dipakai dalam acara formal dan kasual, seperti untuk ke kantor dan jalan-jalan. Ciri khas jenis pakaian pria satu ini adalah terbuka di bagian depan, dengan model kancing atau tidak.

2. Sweater

Sweater pria dibedakan menjadi dua jenis, yaitu cardigan dan pullover. Akan tetapi, biasanya orang membedakan istilah sweater dan cardigan menjadi dua item yang berbeda. Sweater merupakan atasan tertutup yang menutupi badan serta lengan, sementara cardigan merupakan sweater yang terbuka di depan. Sebutan sweater lebih banyak digunakan di Amerika Serikat, sedangkan di Inggris disebut pullover, jumper, atau jersey.

Di Indonesia sendiri, sweater sering disebut dengan istilah sweatshirt yang sebenarnya merupakan jenis yang berbeda. Sweatshirt berbahan kain katun jersey, sedangkan sweater berbahan katun berupa benang yang dirajut.

3. Vest

Vest juga dikenal dengan sebutan rompi, yaitu atasan tanpa lengan. Berdasarkan jenisnya, vest dari kain biasa dan dari rajutan. Vest berbahan rajut biasanya disebut dengan sweater vest. Sweater vest merupakan istilah yang sering digunakan di Amerika Serikat, sementara orang Inggris menyebutnya tank top atau sleeveless jumper (jumper tanpa lengan).

Share:
Reading time: 1 min
Fashion Inspiration

Tips Padu Padan Tampil Sporty untuk Para Pria

sweater
February 17, 2020 by menfesyen No Comments

Pria yang suka berpenampilan simple seringkali memilih sweater sebagai alternatif pengganti jaket. Selain melindungi tubuh dari udara yang dingin, sweater juga membuat gaya Anda semakin trendi baik untuk keperluan olahraga maupun semi-formal. Kebanyakan gaya hiphop atau retro juga mengenakan swater atau jenis hoodie sebagai pakaian sehari-hari.

Tetapi masih banyak pria yang bingung untuk memadu padakan outfit yang mereka miliki agar tampil sporty. Berikut rekomendasi padu padannya:

1. Hoodie dan Jogger

Pria sangat simple ketika akan menentukan atasan dan bawahan yang akan dipakai. Untuk tampil sporty pria bisa mengkombinasikan busana olahraga yang trendi seperti hoodie dan celana jogger, untuk menambah kesan santai kenakan sneakers atau sepatu kets. Jangan lupa untuk menyesuaikan warna hoodie dan celana joger agar tetap tampil stylish.

2. Sweater dan Sweatpants

Sweater dan sweatpants tidak hanya identik dengan kegiatan olahraga tapi juga bisa dikombinasikan untuk tampilan yang kasual. Kombinasikanlah sweater dan sweatpants bersama long coat berwarna senada untuk tampilan sedikit formal. Lewat kombinasi yang tepat, Anda bahkan bisa tampil stylish dengan gabungan pakaian nyaman ini.

3. Retro dengan Sepatu Klasik

Bergaya busana zaman dahulu kini tidak lagi berkesan kuno karena gaya vintage dan retro masih memiliki banyak penggemar. Banyak brand yang sengaja mempopulerkan kembali gaya-gaya lawas dan mengadaptasinya ke busana-busana kekinian. Retro style yang bisa dikenakan diantaranya track suits dan sepatu lari, dengan setelan ini akan membuat penampilan Anda berkesan klasik. Selain itu gaya ini juga cocok dikenakan saat berolahraga karena membuat penampilan jadi lebih stylish.

4. Sweatshirt dan Short Pants

Sweatshirt dan short pants seringkali digunakan sebagai outfit olahraga. Selain terkesan lebih santai, outfit ini sangat nyaman dikenakan saat berolahraga. Pasangkanlah sweatshirt andalan Anda bersama celana pendek selutut untuk kesan sporty sekaligus memudahkan saat bergerak, dan jangan lupa memilih bahan yang nyaman dikenakan untuk berolahraga.

Share:
Reading time: 1 min

RECENT POSTS

7 Jenis Model Jaket Pria yang Wajib Diketahui

7 Jenis Model Jaket Pria yang Wajib Diketahui

January 26, 2021
Pria Wajib Tahu, 5 Tips Tampil Casual Agar Terlihat Keren

Pria Wajib Tahu, 5 Tips Tampil Casual Agar Terlihat Keren

January 22, 2021
5 Kesalahan Pria dalam Memakai Celana Cargo

5 Kesalahan Pria dalam Memakai Celana Cargo

January 19, 2021

6 Tips Fashion untuk Pria Berbadan Kurus

January 15, 2021
Rekomendasi 5 Jenis Sepatu Pria yang Cocok Digunakan Tanpa Kaos Kaki

Rekomendasi 5 Jenis Sepatu Pria yang Cocok Digunakan Tanpa Kaos Kaki

January 11, 2021

Categories

  • Blog
  • Fashion
  • Inspiration
  • Photography

© 2019 copyright Menfesyen // All rights reserved